Cara Logout Telegram

2 min read

Cara Logout Telegram di Laptop dan Android

Asalkata.com – Pengguna telegram kalau sudah daftar dan saking nyamannya dengan telegram kalau pas ingin pindah ponsel pasti lupa untuk di logout dulu akun telegram lamanya. Jadinya ini sangat rawan untuk disalahgunakan. Apalagi jika menggunakan laptop, anda sekarang harus belajar dulu mengenai cara logout telegram di laptop dan android.

Telegram memang bisa digunakan di berbagai perangkat, baik itu ponsel pintar dengan sistem operasi android dan IOS, ataupun komputer dan laptop dengan sistem operasi maupun windows.

Jadi bisa dikatakan telegram ini bisa multi dalam penggunaan. Bahkan jika anda ingin menggunakan satu akun di berbagai perangkat pun juga bisa. Misalkan anda perlu mentransfer file dari laptop ke teman anda, tinggal bikin telegram di laptop atau menggunakan versi web nya, lalu tinggal kirim saja file nya dengan telegram di laptop.

Telegram akhir – akhir ini juga mengalami lonjakan pengguna yang cukup drastis. Ini mungkin karena kebanjiran para pengguna whatsapp yang migrasi ke telegram, karena memang di whatsapp dikabarkan banyak penggunanya yang pindah karena terkait kebijakan privasi whatsapp yang di perbaharui.

Mereka berbondong – bondong mencari aplikasi pengganti, dan akhirnya ada pada pilihan signal dan telegram. Telegram juga menyambut baik hal ini dengan meluncurkan fitur export chat, dimana pengguna bisa mengekspor obrolan sebelumnya dariu platform lain ke telegram.

Tentu hal semacam ini sangat memudahkan dan memanjakan para pengguna telegram dalam berkomunikasi dan saling tukar file.

Masih banyak lagi kelebihan telegram yang lain, misalnya terkait jumlah anggota grup yang mencapai ribuan anggota, username yang memudahkan dan tanpa membagikan nomor ketika mutualan serta dukungan teman di sekitar yang bisa mempermudah dalam pencarian teman yang ada di sekitar lokasi anda.

Ketika menghubungkan antara akun telegram yang di ponsel dengan yang ada di laptop, maka bisa di lihat di bagian pengaturan perangkat di ponsel anda.

Cara Logout Telegram di Laptop dan Android

Cara Logout Telegram di Laptop dan Android

Disana akan terlihat ip adrees perangkat yang terhubung detail dengan os yang digunakan dan lokasi keberadaan perangkat. Untuk log out dari semua perangkat baik android maupun di laptop bisa anda baca langkah – langkahnya dibawah ini.

1. Cara Logout Telegram di Laptop dengan Aplikasi Telegram

Jika anda menggunakan aplikasi yang terinstal secara mandiri di dekstop anda, anda bisa langsung log out dari aplikasi telegram yang ada di laptop anda.

  • Buka aplikasi telegram di laptop anda.
  • Buka profil dan pilih pengaturan.
  • Kemudian scroll kebawah dan pilih log out.

2. Cara Logout Telegram di Laptop

Telegram memberikan fitur kemudahan bagi pengguna yang tidak mau menginstall aplikasi telegram secara mandiri di laptop nya, fitur ini adalah telegram versi web, dimana kalau anda sering menggunakan whatsapp versi web, masih sama lah konsep nya seperti itu.

  • Buka web.telegram.org
  • Setelah akun terbuka, pilih garis tiga yang ada di kiri atas.
  • Selanjutnya akan tampil halaman pengaturan, sekarang pilih log out yang ada di paling bawah.
  • Akun telegram anda sudah terlogout.

Baca Juga : Cara Mudah Hapus Kontak Telegram

3. Cara Logout Telegram di Android

Cara Logout Telegram di Laptop dan Android

Kalau anda ingin mengeluarkan akun anda di android, anda juga bisa mengeluarkan hak akses perangkat yang terhubung ke akun telegram anda. Untuk mengeluarkan akun telegram anda, masuk ke pengaturan.

Kemudian buka perangkat, lalu perangkat yang terhubung ke akun telegram anda akan tampil lengkap dengan detail lokasi dan perangkat yang digunakan.

Sekarang tinggal pilih sesi mana yang akan di hentikan, agar akun telegram anda tidak bisa di akses dari perangkat yang sudah terhubung.

Setelah itu hentikan semua sesi, agar semua perangkat terhenti. Untuk mengeluarkan akun telegram anda dari ponsel anda, kalau anda kesusahan tinggal atur saja hapus otomatis jika sudah satu bulan tidak aktif.

Kemudian tinggal uninstall saja aplikasi telegram nya, nantinya akun anda akan terhapus otomatis jika akun anda tidak aktif selama satu bulan.

Baca Juga : Cara Menghapus Akun Telegram

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *